Sejarah
Desa Joho adalah salah satu Desa yang terletak di Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri. Desa Joho berjarak sekitar 7 km dari Kecamatan dan sekitar 35 km dari Kota/Kabupaten Wonogiri. Desa Joho berbatasan dengan Desa Watangrejo, Desa Petirsari, Desa Sumberagung, Kelurahan Gedong di wilayah Kecamatan Pracimantoro. Dibagian barat berbatasan dengan wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.
Desa Joho terdiri dari 12 dusun 12 RW dan 26 RT, dengan potensi struktur organisasi perangkatnya yang terdiri dari seorang Kepala Desa (Kades), satu orang Sekretaris Desa (Sekdes), 3 orang Kepala Urusan serta 3 Kepala Seksi dan 11 Kepala Dusun (Kadus). Pada tahun 2020 jumlah penduduknya 4711 orang yang terdiri dari 2301 orang laki-laki dan 2410 orang perempuan, 1.812 KK, 1.208 Rumah tangga dan dengan jumlah Rumah Tangga Miskin (RTM) berjumlah 591 RTM.
Visi
Gotong royong bersama membangun Desa Joho dengan semangat kerja yang ikhlas dan tuntas serta melayani untuk mewujudkan Desa Joho berbudaya, maju, transparan dan sejahtera berdasarkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Misi
- Meningkatkan pengembangan keagamaan berdasarkan keimanan dan kepercayaan masyarakat desa dengan mengedepankan toleransi;
- Mewujudkan pengelolaan pemerintahan desa yang bersih, transparan dan melayani berbasis teknologi;
- Mewujudkan hubungan harmonis dan sinergitas dengan perangkat desa, BPD dan organisasi desa;
- Meningkatkan partisipasi dan memberdayakan masyarakat dalam kemajuan desa Joho;
- Meningkatkan pemerataan pembangunan yang berkeadilan di segala bidang;
- Mengembangkan dan melestarikan budaya dan adat istiadat dalam masyarakat desa Joho;
- Meningkatkan peran serta generasi muda dalam pengembangan potensi dan kegiatan desa joho melalui karang taruna.